lamaan

Februari 06, 2011

Tips Mengombinasikan Kemeja Pria

Jika anda mempunyai kemeja dirumah, dan binggung bagaimana caranya agar kemeja yang kita pakai terlihat bagus dan menarik??? Maka anda jangan ragu – ragu untuk bereksperimen sedikit untuk mengombinasikannya. Memadukan baik warna maupun motif kemeja bukanlah hal yang susah, tetapi bukan berarti dianggap remeh juga.
Saat ini semakin banyak saja pilihan warna, model, bahan, maupun motif kemeja pria yang ada dipasaran. Untuk memilih warna yang serasi, perlu diketahui pula bahwa warna kulit juga akan berpengaruh terhadap busana yang kita kenakan.


Pria dengan warna kulit hitam sebaiknya menghindari warna kemeja yang terlalu menyolok, Kemeja putih dengan jas abu tua akan memberi efek warna yang bagus untuk jenis kulit gelap. Untuk pria yang memiliki warna kulit putih akan terlihat menarik jika menggunakan kemeja biru muda dan jas biru tua. Sedangkan bagi pria yang mempunyai warna kulit coklat, salah satunya adalah dengan menggunakan jas abu – abu tua dengan kemeja warna terang.
Dengan memadukan busana yang baik dan benar, maka busana apapun yang kita kenakan akan terlihat menarik dan enak dilihat. Khususnya bagi para pria yang sibuk dengan aktivitas dikantor tidak ada salahnya mengekspresikan diri dengan kemeja kita miliki. Hal ini secara tidak langsung juga akan berpengaruh terhadap hasil pekerjaan anda, karena akan memberi efek dan energi positif yang memberi rasa senang atau semangat  bagi kita maupun orang lain yang melihat busana yang kita kenakan selama pas dan tepat memadukannya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar