lamaan

Januari 30, 2011

Memilih Sepatu dan Tas

Pada waktu pemilihan tas dan sepatu yang digunakan untuk melengkapi busana selain kombinasi bahan dan warna harus diperhatikan, sepatu tidak pula melukai kaki si pemakai. Pakaian dan bahan yang mengkilat kurang bagus dipandang mata, misalnya saja pakaian batik dikombinasikan dengan sepatu dan tas batik juga terlalu ramai.


Waktu memilih sepatu dan tas yang sewarna, hendaknya kedua warna tersebut tepat. Kalau hanya mirip-mirip saja umpamanya merah tua dan merah menyala sering kali kombinasi tersebut dapat merusak penampilan keseluruhannya. Jika memilih sepatu dan tas yang sewarna, hendaknya dibeli pada waktu yang bersamaan. Apabila tas sudah ada bawalah tas itu pada waktu membeli sepatu untuk mencocokan warna keduanya.


Setiap wanita hendaknya paling sedikit memiliki satu setel sepatu dan tas yang berwarna netral. Adapun warna netral adalah hitam, putih, creme, beige (kuning agak kelabu) dan coklat, sehingga cocok dikombinasikan dengan warna apapun. Pilihlah sepatu yang berkualitas baik supaya tidak merusak kaki, sepatu dengan model sederhana akan cepat menjemukan. Jadi pilihlah sepatu sesuai dengan perkembangan jaman, sesuai dengan usia, postur dan kebutuhan kita. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar